Selasa, 11 April 2023

DITEMANI GANJAR DAN JAN ETHES, JOKOWI CEK HARGA SEMBAKO DI PASAR LEGI JAWA TENGAH

Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Pasar Legi, Kota Solo, Jawa Tengah. Jokowi menemukan bahan pokok mengalami penurunan harga. Presiden juga berkesempatan membagikan bantuan tunai.

Jokowi tiba di Pasar Legi pukul 16.00 WIB dan langsung mengunjungi para pedagang di lantai atas pasar. Tampak Presiden Jokowi ditemani cucu pertamanya Jan Ethes Srinarendra dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Kepala Negara berinteraksi langsung dengan para pedagang.

"Pak Jokowi, Pak Ganjar, Pak Jokowi, Pak Ganjar," teriak pedagang, di sela-sela kunjungan pasar.

Jokowi menanyakan sejumlah harga bahan pokok hingga kesulitan para pedagang pasar.

"Enggak nyangka, tadi kaget. Ternyata Bapak (Jokowi) mau datang. Sempat ngobrol, tadi ditanya harga minyak dan telur. Harganya lumayan stabil, turun," kata pedagang Pasar Legi, Ari Triyaningsih.

Bantuan tunai yang diberikan Jokowi kepada pedagang sebesar Rp 1.200.000 bersama dengan paket sembako.  

"Alhamdulillah bisa untuk modal usaha. Ini sudah berjualan selama empat tahun ini," kata dia.

Jokowi juga memastikan harga bahan pokok telah mengalami penurunan dan stabil.

"Secara umum harga-harga turun. Saya lihat tadi. Kayak telur sudah Rp 25.000. Sebelumnya di atas Rp 30.000. Bawang merah juga sama turun Rp 26.000, ada yang Rp 25.000. Bawang putih juga sama. Turun Rp 24.000," papar Jokowi, saat di Pasar Legi, Senin (10/4/2023).

Melihat kondisi tersebut, mantan Wali Kota Solo ini mengatakan, adanya penyetabilan harga pangan akan menekankan angka inflasi.

"Kalau melihat yang namanya pasokan itu banyak, harga pasti turun. Kalau kami lihat harga turun, berarti pasokannya banyak. Itu teori ekonomi. Beras juga turun. Kalau ini panen raya semakin banyak kami harapkan bisa turun lagi. Inflasi semakin kecil," ujar dia.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...