Rabu, 14 September 2022

TIDAK ANTI KRITIK! JOKOWI SELALU MENERIMA SEMUA ASPIRASI MASYARAKAT

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko memastikan jika Pemerintahan Joko Widodo (Jokowi)-KH. Ma'ruf Amin tidak antikritik dan selalu terbuka untuk dialog. Dia memastikan bahwa pemerintah menerima aspirasi seluruh masyarakat.

Termasuk, terang Moeldoko, soal penolakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Dia bahkan mengapresiasi pengunjuk rasa yang menyampaikan aspirasinya soal penyesuaian harga BBM dengan tertib sehingga situasi demonstrasi tetap kondusif.

Baca Juga: Tak Terima Jokowi Dibilang 'Kabur' dari Pendemo, Ngabalin Pasang Badan: Jangan Sebar Fitnah!

"Saya mengapresiasi kawan-kawan pengunjuk rasa. Karena di tengah perbedaan, mereka tetap bisa menyampaikan aspirasi dengan tertib," ujar Moeldoko, di Jakarta, Selasa (13/9).

Melalui Kantor Staf Presiden, dia menegaskan, semua aspirasi masyarakat kepada pemerintah akan didengar dan disampaikan langsung kepada Presiden Jokowi. "Silakan kawan-kawan datang ke KSP. Pintu kantor saya selalu terbuka untuk kita berdialog," tegasnya.

Pada kesempatan tersebut, Panglima TNI 2013-2015 ini juga menyampaikan atensinya kepada aparat di lapangan yang tak kenal lelah mengawal demonstrasi. Serta, sabar menghadapi aksi pengunjuk rasa.

"Saya berharap, pendekatan secara persuasif dan humanis terus dilakukan oleh aparat di lapangan," pungkas Moeldoko.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...