Rabu, 11 Januari 2023

GANJAR PERINTAHKAN SELALU PATROLI TANGGUL UNTUK ANTISIPASI BANJIR

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menginstruksikan seluruh jajaran kepala desa (kades) di Jateng untuk rutin melakukan patroli tanggul. Hal ini sebagai antisipasi terhadap potensi bencana banjir.

Ganjar menyebut, sebagian besar banjir yang terjadi di Jateng disebabkan tanggul jebol, baik di sungai maupun laut. Seperti banjir bandang di Dinar Mas Semarang, banjir bandang di Brebes, Pati dan daerah lain yang dikarenakan tanggul jebol.

“Saya minta patroli tanggul digiatkan. Tanggul-tanggul yang ada itu dicek kondisinya agar bisa diantisipasi. Kawan-kawan dari dinas yang mengurusi air sudah saya perintahkan patroli. Dan sebenarnya kawan-kawan kades juga bisa membantu,” kata Ganjar usai mengecek lokasi banjir di Brebes, Senin (9/1).

Bukan tanpa alasan Ganjar menyebut para kades. Sebab, menurut dia, para kades itulah yang paling mengetahui daerah mereka masing-masing.

“Teman-teman kades ini yang paling tahu daerahnya, jadi bisa mengecek kondisi tanggul di daerahnya masing-masing,” tegas dia.

Sejauh ini, kata Ganjar, penanganan bencana banjir di Jateng terus dilakukan. Beberapa tanggul maupun talud yang jebol sudah ditutup sementara sembari menunggu perbaikan permanen. Seperti pembuatan talud darurat di Kelurahan Meteseh, Tembalang menggunakan 1.000 karung limbah batu bara yang didatangkan dari PLN Jepara, akhir pekan lalu.

Ganjar pun mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah bergotong royong membantu dalam penanganan bencana. “Terima kasih partisipasi masyarakat untuk bisa bergotong royong menyelamatkan manusianya dulu, membuat tempat-tempat suplai logistik, dapur umum begitu,” ucapnya.

Selain itu, Ganjar juga terus berkoordinasi dengan BMKG, BRIN dan TNI Angkatan Udara untuk memodifikasi cuaca. Dengan teknologi itu, intensitas hujan di Jateng mulai turun.

“Jadi kita pindahkan awannya, biar hujannya turun di tempat lain. Ke laut langsung,” jelasnya.

Meski begitu, Ganjar meminta semua tetap siaga. Sebab, berdasarkan prakiraan BMKG angin masih bertiup kencang dan hujan masih ada.

“Kalau bencana umum, hujan begini pasti banjir, longsor, di coastal area itu pasti ada robnya sekarang mesti kita siap-siap semuanya. Saya minta semua tetap siaga,” tandas Ganjar.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...