Joko Widodo atau Jokowi membagikan bantuan langsung tunai kepada warga Dusun Keingetan, Desa Singakerta, Gianyar, Bali, secara door to door pada Rabu malam, 1 Februari 2023. Jokowi mengunjungi warga saat waktu sudah menunjukkan pukul 21.30 waktu setempat.
Saat berkunjung, Jokowi yang mengenakan jaket bomber hijau menyapa warga yang masih berjaga di teras rumahnya. Ia kemudian mengajak warga mengobrol dan menanyakan alasan belum tidur.
"Biasanya tidur jam berapa, sih, orang Bali? Ini sudah 21.30, kok, belum tidur?" ujar Jokowi saat mengobrol dengan warga seperti disiarkan YouTube Sekretariat Presiden pada Kamis, 2 Februari 2023.
Usai mengobrol dengan warga, Jokowi kemudian memberikan uang tunai di dalam amplop dan memberikan sejumlah sembako. Kepala Negara kemudian melanjutkan kunjungan door to door-nya ke rumah warga lainnya.
Wayan Brata, 71 tahun, mengaku kaget ketika mengetahui Jokowi berkunjung ke rumahnya dan memberikan sejumlah bantuan. Pria lansia itu terlihat menangis saat menerima bantuan uang dari Presiden. "Kaget ketemu sama presiden, seumur-umur cuma sekali ini ketemu Pak Presiden," ujar Wayan.
Kunjungan door to door Jokowi itu kemudian berakhir di rumah seorang warga bernama Ketut. Kepada Jokowi, pria paruh baya itu bercerita memiliki penyakit urat kejepit dan harus berjalan menggunakan tongkat.
Ketut pun mengaku tidak menyangka akan kedatangan Presiden Jokowi ke rumahnya. Bahkan ia merasa terharu karena Jokowi datang dan memberikan berkah kepada dirinya. "Senang, senang, tapi air mata mengalir. Sedih ndak, tumben sekali didatangi lagi diberi berkah, syukur saja, sebelum saya mati bertemu dengan presiden," ucap Ketut.
Dalam kunjungan kerjanya ke Bali, Jokowi meresmikan sejumlah infrastruktur. Kemarin, Jokowi meresmikan Pasar Seni Sukawati di Gianyar setelah selesai dibangun ulang oleh pemerintah. Hari ini, Jokowi dijadwalkan meresmikan Jalan pintas Batas Kota Singaraja-Mengwitani, Bendungan Tamblang, hingga penataan kawasan mangrove Tahura Ngurah Rai Bali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar