Jumat, 31 Maret 2023

SOAL PIALA DUNIA U20, JOKOWI: JANGAN SALING MENYALAHKAN!

Joko Widodo mengimbau semua pihak jangan saling menyalahkan dengan pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U 20.

Jokowi menekankan bahawa dirinya juga merasa kecewa dan kesedihan atas keputusan dari FIFA tersebut.

 ‘’Saya pun sama merasakan hal itu kecewa dan sedih. Tapi jangan menghabiskan energy untuk saling menyalahkan satu sama lain,’’kata Jokowi, yang dilansir dari antaranews.com.

Jokowi menambahkan bahwa dirinya menerima laporan dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir terkait keputusan FIFA membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Jokowi meminta seluruh pihak untuk tetap menghormati keputusan tersebut sambil memetik pelajaran. Menurutnya sebagai bangsa yang besar, Indonesia harus berani menatap ke depan dan tidak terpaku untuk menengok peristiwa yang sudah terjadi.

‘’Jadikan pelajaran berharga bagi kita semuanya, bagi persepakbolaan nasional Indonesia,’’jelasnya.

Jokowi memerintahkan Ketua Umum PSSI terus berusaha maksimal agar Indonesia terhindar dari sanksi FIFA.

‘’Termasuk kesempatan untuk jadi tuan rumah even even internasional lainnya,’’katanya.

Seperti diketahui FIFA memutuskan membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U 20 2023 pada Rabu (29/3/2023) malam.

FIFA hanya menyebut kondisi terkini Indonesia sebagai alasan keputusan pembatalan itu, yang diambil setelah pertemuan Presiden FIFA dengan Ketua Umum PSSI.

Pengumuman FIFA muncul selepas gelombang penolakan kedatangan Timnas Israel U20 untuk bermain di Piala Dunia U20 di Indonesia oleh sejumlah kepala daerah.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...