Sabtu, 29 April 2023

AL GHAZALI DAN EL RUMI GABUNG KE PARTAI GERINDRA, SEBUT PRABOWO TOKOH PALING IKHLAS PADA RAKYAT

Dua anak dari musisi Ahmad Dhani, Al Ghazali dan El Rumi resmi bergabung ke Partai Gerindra.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Prabowo mengatakan, Partai Gerindra mendapatkan bantuan kekuatan dari anak-anak muda milenial.

"Hari ini kita dapat bantuan kekuatan anak-anak muda milenial yang siap berjuang bersama kita, Al dan El."

"Saudara (Al dan El), silakan ke depan," ungkap Prabowo Subianto, dikutip dari channel Youtube Kompas TV, Jumat (28/4/2023).

Al Ghazali pun mengungkapkan alasannya bergabung ke Partai Gerindra.

Ia mengaku menyukai sosok Prabowo Subianto sejak 2014.

Putra sulung Ahmad Dhani dengan Maia Estianty itu juga melihat sosok Prabowo merupakan tokoh yang mempunyai semangat bagi anak-anak muda.

"Saya jujur pilih Pak Prabowo, saya ngefans sih sama Pak Prabowo sejak 2014."

"Dan saya melihat Pak Prabowo ini adalah tokoh yang sangat punya api yang membara dan itu yang dibutuhkan untuk anak-anak muda," ujar Al Ghazali.

Ia pun menyebut Ketum Partai Gerindra itu merupakan tokoh yang paling ikhlas terhadap rakyat.

"Dan saya melihat tokoh Pak Prabowo adalah tokoh yang paling ikhlas pada rakyat," kata Al Ghazali.

Iwan Bule juga Gabung Partai Gerindra

Selain Al dan El, mantan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule juga masuk dan bergabung ke Partai Gerindra.

"Kita mendapatkan kehormatan bergabungnya tokoh-tokoh nasional dan tokoh bangsa, baru saja Bapak Komjen Pol (purn) Mochamad Iriawan dan Bapak Mawardi Yahya yang menjabat Wakil Gubernur Sumatera Selatan, resmi tadi kita terima sebagai anggota Partai Gerindra," kata Prabowo di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (27/4/2023) malam.

Prabowo Subianto menuturkan masuknya Iwan Bule untuk menggantikan posisi kosong yang sebelumnya ditinggalkan oleh kadernya.

"Mengisi lowongan yang ada. Lowongan yang ada ini ada yang meninggal dan ada yang pindah partai. Mungkin saudara paham yang barusan pindah partai," ujar Prabowo.

Sementara Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Desmond Mahesa menyebut Iwan Bule masuk di Partai Gerindra langsung menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina.

"Iya sudah resmi gabung, jabatannya Wakil Ketua Dewan Pembina," ujar Desmond.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...