Selasa, 12 September 2023

PKS NILAI GANJAR MUNCUL DI ADZAN TELEVISI BUKAN POLITIK IDENTITAS

Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri menilai, kemunculan kandidat calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo di video adzan Maghrib di televisi, bukanlah hal yang salah.

Ia bahkan menyebut, kemunculan Ganjar dalam tayangan adzan Maghrib adalah hal yang baik, bukan sesuatu hal yang perlu diributkan oleh banyak pihak

“Salah? Yah, enggak lah. Menurut saya justru keren banget. Scene gambar dan penggambaran Pak Ganjar yang sedang bersiap salat, wudu, dan tahiyat dalam masjid sudah menggambarkan religiusnya sosok Ganjar,” ucapnya dalam keterangan tertulis ya, Minggu (10/9/2023).

PKS, kata dia tidak setuju mengungkit kembali politik identitas dengan mengaitkan seorang kandidat yang memakai simbol agama untuk memenangkan kontestasi pemilihan.

Terlebih, sebagai kandidat capres, ia menyebutkan Ganjar merupakan seorang umat Muslim dan istrinya terlihat mengenakan hijab rapi.

“C’mon guys kita kan janji enggak mau kelahi lagi di ranah media sosial untuk Pilpres dan Pileg 2024 nanti,” ujar Mabruri.

Ia pun mengharapkan kandidat calon presiden lainnya, seperti Prabowo Subianto dan Anies Baswedan untuk mengikuti cara Ganjar dengan muncul di video adzan Maghrib di televisi.

“Kalau Ganjar di RCTI stasiun televisi milik Hary Tanoe, mengapa Pak Prabowo tidak bikin di TVOne? Saya membayangkan scene suara azan yang dikumandangkan oleh Prabowo akan dahsyat,” tutur Mabruri.

Menurutnya, sebagai mantan jenderal tentara, suara Prabowo pasti keras menggelegar. Pemirsa televisi yang biasanya cuek dengan azan maghrib akan tergugah untuk mendengarkannya dari awal sampai akhir.

“Nah, nanti Metro TV bisa juga bikin azan maghrib yang baru video klipnya. Saya bayangkan ada scene mas Anies Baswedan sedang mengimami salat maghrib berjamaah di Masjid Istiqlal,” ucapnya.

Ia mengimbau masyarakat, supaya tidak meributkan kandidat capres muncul dalam video adzan Maghrib di televisi. Sebab, Islam merupakan agama yang indah dan rahmatan lil alamin.

“Jadi janganlah kita ribut dengan kumandang azan maghrib yang syahdu itu dalam kacamata politik yang sempit. Ayo lah, mulai sekarang kita kumandangkan kampanye yang Adem, akur dan asyik. Kita bikin Pemilu 2024 nanti bermutu. Adu gagasan dan adu bagus bikin video klip tentang azan magrib,” tandasnya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...