Sabtu, 20 Januari 2024

PALING PATUH KONSTITUSI! KETUM PP MUHAMMADIYAH, HAEDAR NASHIR DUKUNG GANJAR- MAHFUD

Ketum PP Muhammadiyah Haedar Nashir berharap pasangan calon nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud Md dapat memegang amanah dari rakyat jika terpilih menjadi presiden dan wakil presiden. Haedar mengatakan jika ingin berjanji, maka berjanji yang objektif.

Hal itu disampaikan Haedar dalam sambutannya di acara Dialog Terbuka Muhammadiyah Bersama Calon Pemimpin Bangsa, di Universitas Muhammadiyah Jakarta. Haedar mengatakan Ganjar-Mahfud akan berdiri tegak di atas konstitusi.

"Kami percaya dua tokoh ini ketika rakyat nanti memberi amanah dan mandat, tentu akan berdiri tegak di atas konstitusi dan tidak akan menyalahgunakannya," kata Haedar.

"Kalau toh berjanji, berjanji lah yang objektif untuk dan atas nama bangsa, jangan bikin janji-janji yang di nanti la yukallifullahu nafsan, di luar kemampuan," sambungnya.

Bahkan, kata Haedar, jika bisa janji-janji itu ialah yang dikehendaki olah rakyat. Namun, dia mengatakan jangan sampai janji itu dibuat terlalu sulit.

Haedar lantas menyinggung terkait aspirasi rakyat terkait aturan undang-undang. Dia mengatakan sebanyak apapun aspirasi yang disampaikan, undang-undang tetap akan diputuskan oleh penguasa.

"Ada sejumlah undang-undang ini Pak Mahfud yang sampai kita harus tarik ulur luar biasa dan berakhir dengan tidak ada aspirasi yang kita punya, akhirnya karena apa yang bisa diputuskan di dewan, di DPR itu hasil dari oligarki koalisi yang ya 'kun fayakun', setiap undang-undang yang dikehendaki apapun jadi," jelasnya.

Dia mengatakan ketika memutus undang-undang tidak akan peduli terhadap suara Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama, atau masyarakat. Padahal, kata dia seharusnya suara-suara mereka dapat didengar demi kepentingan bangsa dan negara.

"Sehingga jangan sampai ke depan ada undang-undang yang kemudian diputuskan dalam tempo yang seasingkat-singkatnya. Itu saja ruang awal yg kami inginkan," ungkap dia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...