Sabtu, 10 Februari 2024

MUTASYAR PWNU DIY, KIYAI ASYHARI ABTA UNGKAP DUKUNGAN KE GANJAR PRANOWO

KH Asyhari Abta menggelar Doa bersama Kiyai dan Tokoh Masyarakat DIY untuk Pemenangan H Ganjar Pranowo dan Prof H Mahfud MD di Pondok Pesantren Tegalsari Wedomartani Ngemplak Sleman, Sabtu (10/02/2024). Sekitar 100-an jamaah mendoakan secara langsung kemenangan Ganjar-Mahfud dalam pemilu 14 Februari mendatang.

Doa bersama tersebut digagas berkolaborasi dengan Jaringan Ganjar Nusantara (Jaganu) DIY. Kiyai Asyhari mengungkap bahwa pilihannya jatuh pada sosok Ganjar Pranowo yang diakui berasal dari kalangan masyarakat bawah.

"Saya itu, presiden yang saya pilih ya sik tau prihatin. Lha nomer siji bapakne biyen mentri, lajeng Pak Prabowo jelas sugih banget, due jaran okeh, ya kurang prihatin karena sejak dulu anaknya orang kaya. Ganjar dulu kuliah di Bulaksumur, tau dadi kenek, tau prihatin. Nek dijak genduren yo kudune gelem. Garwane putrane Mbah Kiyai ten Purbalingga. Ini gambaran mengapa saya arahkan ke 03, lha niku monggo. Alasan saya begitu," ungkapnya.

Kiyai Asyhari yang juga Mutasyar PWNU DIY, mengungkap, satu lagi alasan memilih Ganjar adalah karena kini capres berambut putih itu adalah tetangga satu RT. Seperti sempat disebutkan Ganjar sebelumnya, ia kulonuwun pada masyarakat Sleman karena akan menjadi warga baru di kabupaten tersebut, dan ternyata ia tengah membangun rumah baru di Wedomartani.

"Hari ini sebenarnya kami sambut Pak Ganjar sebagai tetangga kami karena rumahnya dekat biar tetangga kenal dan bisa simpati. Tapi beliau penuh acaranya sekarang di Solo.

Satu RT dengan sini (Tegalsari), baru. Ya kami mendoakan biar menang, kami sebagai tetangga solidaritas," sambungnya.

Terkait masa pencoblosan 14 Februari yang semakin dekat, Kiyai Asyhari juga turut mendoakan agar momentum hajatan demokrasi Indonesia bisa berjalan dengan lancar. Ia bersama para santri mendoakan agar Ganjar bisa menang dalam pemilu nanti.

"Harapan saya 14 Februari tetap damai, tak terjadi apa-apa, mulus jalannya pemilu dan Pak Ganjar menang. Pak Ganjar itu kosong dari indikasi negatif. Pak Ganjar tumbuh dari bawah, dari rakyat kecil kalau jadi presiden bisa merasakan sengsaranya rakyat kecil. Kami mendoakan beliau," pungkasnya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...