Kamis, 26 Januari 2023

PRABOWO SIAP DUET DENGAN GANJAR, ANIES MAKIN KETAR KETIR

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyatakan kesiapannya untuk meramaikan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Prabowo sempat ditanya soal kemungkinan didampingi oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Begini responsnya.

Pertanyaan itu dilayangkan wartawan saat menemui Prabowo usai bertemu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di rumah dinas Loji Gandrung Solo. Prabowo yang sudah jauh-jauh hari menyatakan kesiapannya nyapres, ditanya peluang berdampingan dengan Ganjar.

"Banyak kemungkinan (Ganjar Cawapres), kita lihat perkembangannya," kata Prabowo, Selasa (24/1/2023).

Prabowo menegaskan, terkait Pilpres 2024, Partai Gerindra akan berkomunikasi terlebih dahulu dengan partai PKB. Pasalnya, saat ini Gerindra sudah berkoalisi dengan PKB.

"Tentu saja saya sudah ada kerja sama politik dengan dengan PKB tentunya selalu harus berunding sama PKB, ya oke bagus ya, terima kasih ya," pungkasnya.

Sebelumnya, Prabowo menyatakan kesiapannya untuk meramaikan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Namun Prabowo masih enggan menjawab soal kapan deklarasi Capres 2024.

"Insya Allah, kita siap, kita bekerja keras semuanya. Pada saatnya nanti (deklarasi)," kata Prabowo usai bertemu dengan Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka di Loji gandrung, Selasa (24/1).

Prabowo menegaskan bahwa dirinya siap untuk kembali maju sebagai Calon Presiden. Hanya saja terkait pasangan, lanjutnya, masih akan ditentukan nanti.

"Ya kan saya berapa kali harus mengatakan siap, saya pasti. Ya pasangannya masih kita akan tentukan nanti," ujarnya.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...