Jumat, 31 Maret 2023

SEMPAT KESAL, GIBRAN MINTA MAAF KEPADA GANJAR PRANOWO

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meminta maaf kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali I Wayan Koster terkait sentilannya soal penolakan Israel di Piala Dunia U-20. Apa respons Ganjar?

"Sudah nggak usah nyalah-nyalahkan. Kita ikuti apa yang menjadi perintah Presiden," ujar Ganjar usai menghadiri rapat Forkompimda di Gedung Gradika, Jalan Pahlawan, Semarang, seperti dilansir detikJateng, Jumat (31/3/2023).

Seperti diketahui, Ganjar menjadi salah satu kepala daerah yang menolak Israel hadir pada Piala Dunia U-20 di Indonesia. Selain Ganjar, kepala daerah lain yang menolak ialah Gubernur Bali I Wayan Koster.

Gibran yang menjadi salah satu tuan rumah venue Piala Dunia U-20 sebelum batal, sempat menyinggung keduanya. Dia kesal karena ada kepala daerah yang menolak Israel padahal sebelumnya sudah sepakat mendukung Piala Dunia U-20.

"Aku yen meh protes, wis kawet mbiyen. Sesimpel itu. Iki venue wis dadi, anggaran wis metu, kene wis kesel kabeh, bar kuwi protese saiki, kene ki wis kesel (aku kalau mau protes sudah dari dulu, sesimpel itu. Ini venue udah jadi, anggaran sudah keluar, sini sudah capek semua, setelah itu protes sekarang, sini sudah capek)," ujar Gibran di DRPD Solo, Rabu (29/3).

Usai Indonesia batal menjadi tuan rumah, Gibran meminta maaf atas pernyataannya itu. Dia juga menyampaikan hubungannya dengan Ganjar baik-baik saja.

"Mohon maaf kalau ada yang kata-kata saya yang salah. Mohon maaf ke semua, Pak Ganjar, Pak Koster, semuanya mungkin tersinggung kata-kata saya," ujar Gibran.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

EXIT POLL LUAR NEGERI! GANJAR MENANG SATU PUTARAN DI AUSTRALIA & AMERIKA

Viral di grup WhatsApp hasil exit poll Pilpres 2024 dimana pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menang. Ha...